IKANU Mendukung Kemenag Sebagai Penyelenggara Satu-Satunya Seleksi Terbuka Camaba Universitas Al-Azhar

  • Minggu, 23 Mei 2021
  • 1,345 view
IKANU Mendukung Kemenag Sebagai Penyelenggara Satu-Satunya Seleksi Terbuka Camaba Universitas Al-Azhar Ketua IKANU Mesir KH. Faiz Syukron Makmun yang akrab disapa Gus Faiz

IKANUMESIR.ID– Ikatan Keluarga Alumni Nahdlatul Ulama (IKANU) Mesir mengeluarkan pernyataan apresiasi dan dukungan kepada Kementerian Agama yang telah menyelenggarakan seleksi camaba Universitas Al-Azhar Mesir tahun 2021 dengan baik, lancar dan transparan. Isi pernyataan tersebut sebagaimana berikut:

Bersama dengan datangnya surat ini semoga Bapak Menteri Agama Republik Indonesia beserta dengan semua jajarannya dalam keadaan sehat wal afiyah dan lancar dalam menjalankan segenap aktifitasnya.

Dengan ini Ikatan Keluarga Alumni Nahdlatul Ulama (IKANU) Mesir ingin menyampaikan beberapa hal:

  • IKANU mengucapkan selamat kepada Kementerian Agama Republik Indonesia dan mengapresiasi penyelenggaraan seleksi calon mahasiswa Universitas Al-Azhar, Mesir 2021, yang berjalan dengan baik, lancar dan transparan.
  • IKANU berharap proses seleksi yang baik ini bisa terus ditingkatkan dan disempurnakan sehingga kelak mampu menghadirkan kader-kader alumni Universitas Al-Azhar yang lebih baik, moderat (wasatiyah) dan memiliki wawasan kebangsaan yang kuat.
  • IKANU mendukung upaya Kementerian Agama meningkatkan kualitas calon mahasiswa yang akan belajar di Universitas Al-Azhar Mesir dengan menyelenggarakan seleksi sebaik mungkin dan bisa dipertanggungjawabkan.
  • IKANU mendukung Kementerian Agama sebagai penyelenggara seleksi terbuka satu-satunya sebagai pintu masuk calon mahasiswa untuk belajar di Universitas Al-Azhar, Mesir.
  • Dalam penyelenggaraan seleksi virtual masih terdapat problem teknis yang mengganggu. Seperti durasi waktu yang sempit, pergantian link secara mendadak, dan hal teknis lainnya. Untuk itu, IKANU mendorong Kementerian Agama untuk memperbaiki sistem dan teknis penyelenggaraan seleksi virtual sehingga tidak terjadi permasalahan teknis yang dapat mengganggu kenyamanan peserta dalam mengerjakan soal seleksi virtual.

Pernyataan apresiasi dan evaluasi penyelenggaraan seleksi Camaba Universitas Al-Azhar ini, menurut Ketua IKANU Mesir, KH. Faiz Syukron Makmun yang akrab disapa Gus Faiz, disampaikan dalam rangka mengapresiasi kinerja Kementeritan Agama yang baik dan memberikan dukungan kepada Kementerian Agama untuk terus berkomitmen memperbaiki penyelengaraan seleksi dan meningkatkan kapasitas camaba yang akan diberangkatkan ke Universitas Al-Azhar, Mesir.

Diharapkan, camaba yang mendapatkan beasiswa dan fasilitas dari Universitas Al-Azhar akan semakin baik dan berkualitas.

Selain ketua IKANU, Gus Faiz, beberapa tokoh dan pengasuh pesantren mengapresiasi dan mendukung kinerja Kementerian Agama di antaranya: Dr. KH. Abdul Ghofur Maemon (Rembang), Dr. KH. Joni Musa (Jambi), KH. Robith Qoshidi (Jember), Lc, KH. Hadidul Fahmi (Banyumas) Dr. K. Irwan Masduqi (Yogyakarta), KH. Lutfi Tomafi (Lasem), KH. Aunullah Ala Habib (Boyolali), KH. Ajat Sudrajat (Jakarta), KH. Rirfan Nashir, Lc., (Jombang), KH. Aang Asyari (Kuningan), KH. Afifuddin Dimyathi (Jombang), KH. Subhan Malik (Madura), KH. Izzuddin Abdurrahman (Magelang).

Dr. KH. Abdul Ghofur Maemon yang akrab disapa Gus Ghofur, pengasuh PP. Al-Anwar, Sarang, Rembang, juga turut mengapresiasi kinerja Kementerian Agama dalam penyelenggaraan seleksi camaba Universitas Al-Azhar.

Hanya saja ia memberikan catatan bahwa tetap harus ada masukan-masukan yang baik kepada Kementerian Agama sebagai bahan evaluasi untuk penyelenggaraan berikutnya.


Download pernyataan resmi IKANU klik disini

Penulis: IKANU IT Teams

IKANU Mesir adalah wadah alumni, IKANU Mesir mengemban visi, misi, amanah yang sama dengan Al-Azhar asy-Syarif dan Nahdlatul Ulama.